Tottenham Kalahkan MU 2-0, Ange Postecoglou: Terus Berkembang

EDISISULSEL.id — Anak didik Ange Postecoglou di Tottenham sukses menghajar Manchester United 2-0 pada pekan ke-2 Liga Inggris, Sabtu malam kemarin.

Meski sempat menemui kebuntuan di babak pertama, namun 2 gol kemenangan Tottenham tercipta dibabak kedua.

Berkat hasil ini, Tottenham untuk sementara menduduki peringkat empat di tabel klasemen dengan perolehan poin 4. Di sisi lain, United menempati posisi ke-10 dengan mengemas 3 poin.

Bagi Ange Postecoglou, kemenangan ini menambah panjang tren positif tim asuhannya saat melakoni laga tandang.

“Saya melihat cukup banyak hari ini dalam permainan kami dan memotivasi saya,” ucap Postecoglou usai laga, dikutip dari BBC.

“Yang bisa kami lakukan adalah terus berkembang dan mudah-mudahan meraih poin sepanjang jalan,” sambungnya.

Tottenham (4-2-3-1): Guglielmo Vicario; Pedro Porro (Emerson Royal 88′), Micky Van de Ven, Cristian Romero, Destiny Udogie (Ben Davies 70′); Pape Matar Sarr (Pierre Hojbjerg 76′), Yves Bissouma; Dejan Kulusevski (Manor Solomon 88′), James Maddison, Son Heung-min; Richarlison (Ivan Perisic 70′).

Pelatih: Ange Postecoglou

Manchester United (4-1-4-1): Andre Onana; Aaron Wan-Bissaka (Diogo Dalot 66′), Raphael Varane, Lisandro Martinez, Luke Shaw; Casemiro; Antony (Christian Eriksen 66′), Bruno Fernandes, Mason Mount (Facundo Pellistri 85′), Alejandro Garnacho (Jadon Sancho 66′); Marcus Rashford (Anthony Martial 85′).

Comment